Protein adalah molekul yang menyusun kurang lebih 50% berat kering organisme. Jadi, protein sangatlah dibutuhkan bagi tubuh. Fungsi utama protein dalam tubuh adalah sebagai zat pembangun serta penyokong berbagai aktivitas organ tubuh dan metabolisme. Protein terdapat pada daging, ikan, telur, susu, tumbuhan berbiji, dan kentang. Berikut adalah beberapa manfaat protein dalam tubuh. Langsung saja kita simak yang pertama:
(Simak proses pencernaan protein dalam artikel Sistem Pencernaan Pada Manusia)
- Sebagai salah satu sumber energi bagi tubuh. Karena setiap gram protein menghasilkan 4,1 kalori. Namun jumlah kalori itu lebih sedikit jika dibandingkan dengan kalori yang dihasilkan karbohidrat dan lemak.
- Mensintesis substansi-substansi penting seperti hormon, enzim, antibodi, dan kromosom.
- Berperan besar dalam proses percepatan reaksi biologis dalam bentuk enzim.
- Mencegah kerontokan rambut. Karena rambut 97-100% terdiri dari protein keratin.
- Berperan sebagai pengatur dan pembentuk dalam proses pembentukan zat di dalam tubuh.
- Sebagai zat pembangun tubuh.
- Mencegah penyakit kwasiorkor pada anak.
- Pembentukan sel-sel otot dalam tubuh.
- Pengatur keseimbangan kadar asam dan basa dalam sel.
- Mendorong reaksi kimiawi dalam tubuh (biokatalisator). Sehingga berperan dalam mendoron proses metabolisme.
- Pembuat sel atau jaringan baru.
- Sebagai mekanisme pertahanan tubuh untuk melawan berbagai mikroba dan zat toksik lainnya.
- Menyeimbangkan produksi hormon.
- Menyimpan dan meneruskan sifat-sifat keturunan dalam bentuk gen di dalam kromosom.
- Sebagai media perambatan impuls saraf.
Sumber:
Judul | Alamat |
1. Pengertian dan Fungsi Protein untuk Kesehatan | http://www.tipssehatku.com/2013/11/pengertian-dan-fungsi-protein.html |
2. Fungsi Protein Bagi Tubuh Manusia | http://blogging.co.id/fungsi-protein-bagi-tubuh-manusia |
3. Pengertian Protein dan Fungsi Protein | http://ayokesehatan.blogspot.com/2014/01/pengertian-protein-fungsi-protein-dan-sumber-protein.html |
4. Manfaat Dan Fungsi Protein Bagi Tubuh | http://manfaattumbuhanbuah.blogspot.com/2014/01/manfaat-dan-fungsi-protein-bagi-tubuh.html |
5. Protein | http://id.wikipedia.org/wiki/Protein |
6. Peran Serta Fungsi Protein Bagi Tubuh Manusia | http://caksandi.com/peran-serta-fungsi-protein-bagi-tubuh-manusia/ |
7. Fungsi Manfaat Protein Bagi Tubuh Manusia | http://ardra.biz/kesehatan/kesehatan-dan-gizi/fungsi-manfaat-protein-bagi-tubuh-manusia/ |
8. MANFAAT PROTEIN BAGI TUBUH MANUSIA | http://club-melilea.com/protein/ |
9. Manfaat Dan Kegunaan Protein Bagi Tubuh | http://newslifestyle4u.blogspot.com/2013/10/manfaat-dan-kegunaan-protein-bagi-tubuh.html |
10. Manfaat Protein Bagi Tubuh | http://www.melilea-online.com/manfaat-protein-bagi-tubuh.html |
Anda bisa request artikel tentang apa saja, kirimkan request Anda ke hedisasrawan@gmail.com
Semoga bermanfaat, Tetap Semangat! | Catatan Harian
No comments:
Post a Comment