5 Tanda-Tanda Gebetan Sudah Jatuh Cinta

5 Tanda-Tanda Gebetan Sudah Jatuh CintaDalam mencintai seseorang, kita harus tahu kapan kita harus menembaknya dan kapan kita harus segera move on darinya. Supaya kita tidak menyesal pada akhirnya. Entah itu menyesal karena tidak segera menembaknya atau karena merasa cemburu berat dengannya. Kita harus tahu tanda-tanda gebetan sudah jatuh cinta kepada kita ataupun tanda-tanda gebetan sudah jatuh cinta kepada orang lain. Nah, apakah tanda-tanda tersebut? Langsung saja kita simak yang pertama:

Tanda-Tanda Gebetan Sudah Jatuh Cinta pada Kita

Tanda-tanda ini adalah tanda-tanda yang bagus. Jika begitu, Anda harus segera menembaknya supaya dia tidak merasa di PHP kan. Ketika dia sudah melakukan penantian yang begitu panjang, dia akan kesal dan akan beralih kepada orang lain.

1. Cukup Akrab

Jika Anda dengannya sudah cukup akrab, sudah pasti akan ada sedikit rasa suka diantara kalian. Tetapi usahakan supaya tidak sampai terlalu akrab karena pasti akan berujung kepada penolakan. Mengapa? Karena dia tidak ingin keakraban itu hilang hanya demi mendapatkan pelukan dan genggaman tangan yang hangat.

2. Malu

Ketika saat Anda berpapasan dengannya dan dia tidak menyapa Anda. Janganlah marah. Bisa jadi dia malu karena dia merasa deg2an dengan Anda. Itu berarti dia lagi suka sama Anda.

3. Makin Akrab

Hubungan Anda dengannya lewat SMS pastilah akan semakin akrab. Dan pada akhirnya Anda akan menjadi TTM nya dia. TTM adalah singkatan dari Teman Tapi Mesra. Itu jauh lebih membahagiakan daripada mesra dengan pacar. Dengan kondisi yang sudah mencapai tahap ini, peluang untuk diterima sudah sangat kecil.

Tanda-Tanda Gebetan Sudah Jatuh Cinta pada Orang Lain

Tanda-tanda ini adalah tanda-tanda yang paling menusuk hati dimana gebetan kita malah jatuh cinta kepada orang lain. Mungkin sebabnya adalah karena cara pendekatan yang salah atau karena dia memang dari dulu sudah suka dengan orang lain.

4. Tidak Terlalu Akrab

Hubungan Anda dengannya akan selalu tidak akrab. Bahkan akan sangat jarang SMS an. Itu karena dia tidak ingin gebetannya cemburu dan dia hanya fokus kepada gebetannya saja.

5. Jarang Mention

Dia akan sangat jarang membalas mention Anda di Twitter. Bahkan dalam kondisi yang sangat parah, setiap komentar Anda pada statusnya di Facebook akan segera dihapus.


Semoga bermanfaat, Tetap Semangat! | Catatan Harian

1 comment:

  1. Aku suka sama kk kls aku..
    Dia sama aku udh kayak sahabat..
    Bahkan sampai digosipin kmi berdua pacaran..
    Apakah itu masih ada peluang untuk di terima?

    ReplyDelete