Mengapa di Bibir Tidak ada Kelenjar Keringat?

Mengapa di Bibir Tidak ada Kelenjar KeringatMenurut artikel Dimana Bagian Kulit yang Mengeluarkan Air Keringat?, keringat dapat ditemukan di lapisan dermis yaitu lapisan yang berada di luar kulit. Jadi, kelenjar keringat terdapat di seluruh permukaan kulit kecuali pada kulit bibir. Nah, yang menjadi pertanyaannya adalah mengapa di bibir tidak ada kelenjar keringat? Langsung saja kita simak selengkapnya…..

Kulit merupakan salah satu sistem ekskresi pada manusia karena mengeluarkan keringat. Fungsi keringat adalah untuk melembabkan kulit supaya tetap sejuk. Kandungan utama keringat adalah natrium klorida (NaCl / garam dapur). Sehingga keringat rasanya asin.

Nah pada bibir, sudah terdapat sumber kelembaban alami untuk bibir yaitu air liur dari mulut. Sehingga tidak memerlukan kelenjar keringat. Jika kurang lembab, kita bisa menggunakan lipstick. Selain itu, jika pada bibir terdapat kelenjar keringat, maka bibir kita akan terasa asin. Pasti aneh bukan jika setiap kali kita membasahi bibir selalu terasa asin? Nah, itulah alasan mengapa tidak ada kelenjar keringat pada bibir.


Sumber:

Sumber

Alamat

1. The secret life of your lips http://www.dailymail.co.uk/femail/article-64798/The-secret-life-lips.html
2. Dimana Bagian Kulit yang Mengeluarkan Air Keringat? http://hedisasrawan.blogspot.com/2013/03/dimana-bagian-kulit-yang-mengeluarkan.html

Layanan curhat dan request artikel: hedisasrawan@gmail.com

Semoga bermanfaat, Tetap Semangat! | Materi Pelajaran

2 comments:

  1. tidak akan terasa aneh kok kalau bibir berkeringat. Manusia akan terbiasa dan menganggapnya wajar jika dari dulu ada kelenjar keringat di bibir. Tp ya alhamdulillah Tuhan menciptakan manusia dgn sempurna hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahaha saya sendiri merasa aneh gimana gitu kalau misalnya saya ngerasa asin setiap kali membasahi bibir :D

      Tuhan memang telah merancang tubuh kita dengan sempurna :)

      Delete