Apa topik terbaik untuk blog anda? Sekarang saya akan memberikan 5 tips memilih topik blog. Mengapa memilih topik blog sangat penting? untuk mengetahuinya bacalah ulasan singkat berikut ini.
Bayangkan anda tanpa sengaja mengunjungi sebuah blog, melihat desainnya yang sangat mearik dan berkete blog ini pasti isinya juga menarik, tetapi anda menemukan bahwa blog tersebut hanya berisi konten hasil copy-paste dari weblog lain. Anda pasti tergoda untuk menutup browser dan melanjutkan membaca email.
Walau pengunjung blog terkagum-kagum dengan desain blog anda, tetapi mereka akan pergi jika posting anda tidak menarik. Jadi sekarang anda tahu kenapa memilih topik sangat penting? Karena posting anda adalah segalanya.
Lalu bagaimana cara memilih topik blog yang benar? Nah, saya akan 5 tip memilih topik blog yang sesuai untuk anda. Langsung saja kita simak yang pertama:
1. Pilih topik yang membuat anda terus menulis rutin walaupun anda tidak dibayar. Ini penting karena tidak banyak orang bisa terus menulis dan meneruskan blognya jika dia tidak menyukai topik yang ditulisnya.
2. Pilihlah topik yang paling anda kuasai. Cara tergampang adalah tulislah tentang apa yang anda lakukan untuk mencari nafkah. Jika anda seorang guru, tulislah mengenai bidang studi yang anda ajar.
3. Pilihlah satu atau beberapa topik yang saling berkaitan dan fokus pada topik tersebut. Dengan begini pembaca blog anda akan mendapatkan informasi yang lebih lengkap dan terfokus sehingga membuat mereka kembali lagi untuk mendapatkan lebih.
Jia anda masih bingung dengan topik apa di antara banyak ketertarikan anda, pilihlah satu dan mulai ngeblog. Berikan tenggat waktu sekitar tiga bulan untuk melihat perkembangannya. Berikan usaha 100% dan jangan tergoda untuk memulai blog baru sebelum blog pertama anda mulai menemukan ketenaran, tetapi jika tidak berhasil, temukan apa yang salah. Atau jika memang topik itu tidak cukup kuat mendorong anda ngeblog, pindahlah ke topik berikutnya.
4. Kurangi menulis hal-hal yang terlalu pribadi kecuali anda seorang yang terkenal atau memang ingin membuat diary online.
Posting tentang warna kesukaan anda, pergi ke mana anda semalam dengan teman-teman merayakan ulang tahun jarang membuat orang-orang sampai di blog anda, kecuali anda adalah seorang bintang Hollywood.
Namun, ada sedikit orang yang berhasil mendapatkan pembaca setia selain orang di sekitarnya dengan posting tentang hal-hal di atas karena tulisannya sedemikian rupa menghibur. Mungkin mereka ini yang memang memiliki bakat menjadi penulis novel.
5. Apakah blog anda ‘just made in Indonesia’ atau ‘made for the world’?
Hal ini berhubungan dengan jangkauan topik yang dipilih dan masalah pemilihan bahasa yang ansda gunakan. Jika topik yang anda pilih tentang kemacetan Jakarta, mungkin pembaca blog anda bisa jadi hanya dari sekitar Jakarta. Jika topik anda tentang cara-cara menurunkan berat badan, pembaca blog anda bisa jadi dari seluruh dunia. Cukup masuk akal bukan?
Jika anda memutuskan ‘made for the world’, gunakan bahasa Inggris. Bila seseorang dari Amerika membuka blog anda yang berbahasa Indonesia, dia tidak akan mengerti sepatah kata pun yang anda tuliskan dengan susah payah. Tentu dia akan segera menutupnya, kecuali dia begitu ingin tahu dan anda menyediakan widget untuk menerjemahkan blog anda ke bahasa Inggris.
Itulah kelima tips cara memilih topik blog. Semoga bermanfaat dan selamat memilih topik blog. Ada yang kurang paham? Budayakan berkomentar! Jangan sungkan bertanya melalui komentar dibawah ini.
trims buat tipsnya, sangat ngebantu
ReplyDelete