Pengertian dan 7 Macam Seni Grafis (Beserta Contoh Gambar)

Seni grafis adalah salah satu cabang dari seni rupa yang memanfaatkan teknologi komputer dan teknik cetak. Media pencetakan yang digunakan biasanya menggunakan kertas atau kain. Seni grafis dapat ditemukan di koran, majalah, papan reklame, dan pakaian. Berikut adalah pengertian dan macam-macam seni grafis lengkap dengan contoh gambar. Langsung saja kita simak yang pertama:

1. Pengertian Seni Grafis

Seni grafis adalah karya seni yang dihasilkan melalui proses pencetakan (printing, biasanya pada kertas. Dalam bahasa Inggris, seni grafis disebut printmaking. Hasilnya berupa suatu karya seni yang bisa diperbanyak dengan mudah.

2. Macam-Macam Seni Grafis

Teknik seni grafis secara teknis dibagi menjadi beberapa macam yaitu:

2.1. Relief

contoh cetak relief

Cetak relief adalah proses dimana lapisan timbul pada lempengan cetakan atau balok kayu diberi tinta sedangkan area yang tidak timbul (tersembunyi) bebas tinta, sehingga saat ditempelkan dapat membentuk sebuah cetakan yang diinginkan. Contoh penggunaan teknik relief adalah stempel.

2.2. Intaglio

contoh cetak intaglio

Cetak intaglio adalah teknik cetak timbul dengan menorehkan/menggoreskan plat aluminium sehingga membentuk suatu gambar yang diinginkan, kemudian area yang tergores diisikan tinta dan ditempelkan pada kertas basah. Hasilnya berupa cetakan timbul. Teknik ini adalah kebalikan dari cetak relief. Contoh penggunaan teknik intaglio adalah uang kertas.

2.3. Cetak Plano

cetak plano

Cetak plano (planographic printing) adalah mencetak pada lapisan datar. Teknik ini memanfaatkan perbedaan sifat minyak dan air yang tidak saling menyatu. Teknik ini telah menginspirasi mesin cetak ofset yang menggunakan acuan pelat. Contoh penggunaan teknik cetak plano adalah mesin fotokopi dan mesin scanner.

2.4. Cetak Stensil

contoh cetak stensil

Cetak stensil adalah teknik mencetak dengan menggunting kertas sesuai bentuk atau tulisan yang diinginkan, kemudian kertas tersebut ditempelkan dengan kain/papan yang akan diberi cat, dan kertas tersebut dicat/disemprot. Sehingga ketika kertas tersebut dicabut, hasil cat pada kain/papan akan seperti yang telah digunting. Contoh penggunaan cetak stensil adalah spanduk dan papan peringatan.

2.5. Kolagrafi

kolagrafi

Kolagrafi adalah teknik mencetak dengan menempelkan objek pada kanvas dan keseluruhannya diberi cat, kemudian objek tersebut dilepas. Hasilnya, bagian yang tidak dicat akan berbentuk seperti objek dan tampak cekung. Kolagrafi tidak ada hubungannya dengan kolase meskipun kolagrafi terkesan memiliki kata dasar kolase.

2.6. Cetak Saring

contoh cetak saring

Cetak saring adalah pengembangan dari cetak stensil yang memiliki kekurangan terutama saat mencetak huruf yang memiliki kurva tertutup seperti o, d, e, atau a. Teknik ini sering disebut sablon. Pencetakan akan dilakukan melalui saringan yang telah diberi batasan sesuai huruf/bentuk yang dingin dicetak. Contoh penggunaan teknik cetak saring adalah kaos, pembungkus makanan olahan UKM, dan spanduk.

2.7. Fotografi

fotografi

Fotografi adalah seni yang menggunakan pencitraan pada sebuah objek. Unsur seni yang sering ditonjolkan adalah komposisi foto. Makin bagus komposisinya, maka makin bagus pula foto tersebut. Apalagi jika ada pesan yang tersirat di dalam foto tersebut. Peralatan utamanya adalah kamera. Hasil foto dapat dicetak atau disimpan di komputer.


Referensi:

  1. Cetak Datar (planografi print) (http://senirupapgpaud.blogspot.com/2014/10/cetak-datar-planografi-print.html)
  2. Seni grafis (https://id.wikipedia.org/wiki/Seni_grafis)
  3. KONSEP PENDIDIKAN SENI RUPA (http://tysn-4.blogspot.com/2012/07/konsep-pendidikan-seni-rupa.html)
  4. Printmaking (https://en.wikipedia.org/wiki/Printmaking)
  5. Macam Seni Grafis - Pengertian dan Contohnya (http://www.febrian.web.id/2014/02/macam-seni-grafis-pengertian-dan.html)
  6. Pengertian Fotografi (http://www.gilangajip.com/pengertian-fotografi/)


Anda bisa request artikel tentang apa saja, kirimkan request Anda ke hedisasrawan@gmail.com atau langsung saja lewat kolom komentar :)

11 comments: