5 Cara Berbicara yang Baik dan Benar

Setiap hari kita tidak lepas dari yang namanya bicara atau ngomong. Baik itu saat santai dengan teman dan keluarga maupun saat formal seperti pidato dan presentas. Kemampuan berbicara bisa kita latih sejak dini karena saat dewasa kita akan selalu berbicara di depan publik. Ini adalah salah satu modal utama kita untuk sukses. Nah, berikut adalah cara berbicara yang baik dan benar. Langsung saja kita simak yang pertama:

Baca juga: 30 Cara Berkomunikasi yang Baik dan Benar5 Cara Berbicara yang Baik dan Benar

1. Hilangkan Perasaan Gugup

Perasaan gugup adalah masalah utama yang dihadapi orang yang akan bicara. Perasaan itu membuat kita enggan bicara. Namun biasanya perasaan gugup itu hilang dengan sendirinya saat kita mulai bicara. Belajarlah untuk menghadapi rasa gugup itu. Caranya adalah dengan tampil percaya diri dan anggap bahwa apa yang Anda lakukan itu benar.

2. Bicara Dengan Santai

Bicaralah dengan pelan dan santai. Tapi sesuaikan juga dengan suasana supaya tidak membosankan. Dengan demikian, perasaan tegang itu akan hilang dan apa yang ada di pikiran kita menjadi lebih lancar disalurkan ke banyak orang.

Baca juga: 10 Cara Komunikasi Dengan Pasangan

3. Hindari Bicara Gagap

Bicara gagap bukan karena kita memang gagap (kecuali untuk mereka yang benar-benar gagap), tetapi karena kita terlalu gugup sehingga pikiran kita tidak berjalan ke mulut kita. Caranya adalah dengan memikirkan per kalimat bukan per kata. Sehingga kita tidak perlu ngadat saat mengutarakan sebuah kalimat.

4. Bicara yang Sopan

Gunakan bahasa yang sopan, santun, dan mudah dimengerti oleh pendengar Anda supaya tidak terjadi salah paham. Orang-orang juga lebih menyukai orang yang bicara santun karena lebih sejuk di telinga.

5. Selalu Awali dan Tutup dengan Baik

Selalu awali pembicaraan dengan baik. Kata pembuka yang paling umum adalah “selamat pagi” atau disesuaikan dengan waktu. Kata salam pembuka itu penting untuk menandakan bahwa Anda siap bicara dan mereka juga harus siap mendengarkan. Setelah itu, tutup dengan baik supaya tidak terjadi keanehan saat Anda tiba-tiba berhenti bicara dan menghilang.


Anda bisa request artikel tentang apa saja, kirimkan request Anda ke hedisasrawan@gmail.com

1 comment:

  1. Terima kasih Infonya bermanfaat sekali.
    Saya tunggu artikel terbarunya

    ReplyDelete